Minat Saya

Kalo ditanya tentang minat, saya bingung menjawabnya. Sebenarnya, apa sih maksud dari minat ? Dan apa bedanya dengan bakat ?

Menurut orang bakat dan minat itu berbeda : 
  1. Bakat (aptitude) adalah kemampuan bawaan yang merupakan potensi yang masih perlu dikembangkan atau dilatih untuk mencapai suatu kecakapan, pengetahuan dan keterampilan khusus, bukan merupakan manipulasi lingkungan sesudah anak dilahirkan. Misalnya kemampuan berbahasa, bermain musik, melukis, dan lain-lain. Seseorang yang berbakat musik misalnya, dengan latihan yang sama dengan orang lain yang tidak berbakat musik, akan lebih cepat menguasai keterampilan tersebut. 
  2. Minat adalah kecenderungan seseorang untuk melakukan suatu aktivitas tertentu atau bisa disamakan dengan kesenangan, yang sifatnya bisa berubah - ubah dan dapat dipengaruhi oleh lingkungan. Minat bisa merupakan dorongan dari naluri namun bisa pula dorongan dari pemikiran yang disertai perasaan. Minat yang hanya muncul dari dorongan perasaan tanpa pemikiran mudah berubah sesuai dengan perubahan perasaannya

Nah, setelah tahu tentang pengertian minat, Insya Allah saya bisa menjawab apa minat saya. Perlu di buat daftar ? Sepertinya ! hoho..
Minat Jody :
  1. Menulis.  Saya sudah lama hobi menulis. Entah itu menulis berita, cerpen, curahan hati, dan lain-lain. Tapi, saya tidak tahu, apakah itu termasuk minat apa bukan. Yang jelas saya hobi menulis.Hehe..
  2. Seni musik Seni musik adalah satu hal kecil yang saya sangat sukai. Dengan bermain musik, membuat hati setiap orang menjadi damai. Pernah saya berfikir untuk lebih menekuni pendidikan dibidang seni. Tapi, setelah dipikir-pikir hal itu tidak mungkin. Saya mengannggapnya hanya sebagai hobi.
  3. Bernyanyi. Wah, bernyanyi merupakan kegiatan wajib saya sehari.hari. Entah itu mau enak didengar atau tidak yang penting teh nyanyi. Haha.. ;p

Mungkin hanya itu saja yang dapat saya ceritakan. Namun, saya punya saran buat teman-teman yang lain. Jika kalian memiliki minat, asah terus sampai kamu ahli dalam bidang itu. Insya Allah minat itu ternyata bakat kalian yang terpendam. Dan kalau kalian punya bakat, tambahkan lagi kemampuan kalian. Jangan sampai, bakat itu terpendam sia-sia. Karena tak banyak orang yang mengetahui bakat mereka sendiri. Ingat, bakat tanpa minat, minat tanpa bakat, semua tidak akan berjalan. Tetap semangat buat kita semua !

0 komentar:

Posting Komentar

Pilih Bahasa mu

Cat clock

Kalender

acak bibir


ShoutMix chat widget

Ketukan Hati

tanda tangan ku

Ayo taubat !!!!

pengunjungku

Kawan.Kawan'Q